,SENGETI - Penjabat (Pj) Bupati Kabupaten Muaro Jambi menjenguk sejumlah warga yang sedang mengalami sakit di Desa Tanjung Pauh Kecamatan Mestong.
Tidak hanya datang menjenguk, ayah dua anak itu turut memberikan beberapa bantuan kepada warga yang sedang mengalami sakit tersebut.
Pj Bupati Kabupaten Muaro Jambi Bachyuni Deliansyah menyampaikan, bahwa dirinya mempunyai agenda buka bersama warga Desa Tanjung Pauh Kecamatan Mestong kemarin.
Pada saat sedang berbuka puasa bersama warga, kata dia, dirinya mendapatkan laporan dari warga setempat bahwa ada sejumlah tokoh masyarakat disana yang sedang mengalami sakit.
"Mendengar laporan itu, saya langsung bergegas,untuk berkunjung kerumah warga yang sedang mengalami sakit tersebut untuk memberikan semangat," kata Bachyuni Deliansyah kepada pewarta.
Bachyuni Deliansyah mengatakan, bahwa kedatangan dirinya berserta rombongan itu sebagai bentuk wujud kepedulian Pemerintah Kabupaten Muaro Jambi terhadap warganya yang sedang mengalami sakit.
Selain itu, katanya, juga untuk memberikan dukungan kepada pihak keluarga serta menyerahkan beberapa bantuan untuk sedikit meringankan beban keluarga.
"Kita doakan warga kita ini, semoga lekas diberikan kesembuhan," katanya.
Social Plugin