Percobaan

 


Pj Bachyuni Segera Panggil Kadis Koperindag, Soal Pasar Sengeti Yang Terbang Kalai

JAMBIBABA. COM, SENGETI - Pembangunan gedung pasar sengeti sudah Dua tahun setelah diresmikan, pasar rakyat Sengeti yang terletak di Kelurahan Sengeti Kecamatan Sekernan Kabupaten Muaro Jambi tak kunjung di  fungsikan. 


Bangunan pasar semi modern yang menghabiskan dana APBD sekitar 4.9 milliar itu hingga saat ini belum ditempati dan dipergunakan oleh pedagang pasar sengeti yang mana pembangunannya sudah lama di bangun namun hal tersebut tidak dipergunakan semustinya,bahkan terkesan sia-sia.


Pantauan di lapangan, kondisi dinding di pasar rakyat sengeti telah retak-retak ditambah lagi kondisi plafon yang sudah jebol. Keramik di beberapa lapak, juga terlihat sudah lepas.Beberapa dinding pasar juga tampak dipenuhi dengan coretan-coretan yang merusak keindahan pasar semi modern tersebut. 


Pj Bupati Muarojambi, Bachyuni Deliansyah mengaku belum mendapat laporan bahwa pasar rakyat sengeti yang sudah dua tahun diresmikan itu belum difungsikan. 


"Belum masuk ke saya laporannya," kata Pj Bupati Muarojambi Bachyuni Deliansyah, Jumat (24/2/23). 


Bachyuni mengatakan, Pemerintah Daerah Kabupaten Muarojambi secepatnya akan berupaya mencarikan solusi terbaik, agar pasar rakyat sengeti itu bisa segera difungsikan. 


"Saya mau panggil dulu instansi terkaitnya dulu nanti kepala dinasnya, minta rekap ada berapa, baru setelah itu kita rapatkan baru kita simpulkan," tandasnya.(@21)