Percobaan

 


Penyerahan Mahasiswa KKN-PPL Integratif IAIMA Jambi 2022 Posko II



JB, Jambi - Pada hari selasa, 27 September 2022 bertempat di balai Kalurahan penyengat rendah, kecamatan telanai pura Kota jambi, diadakan acara Penyerahan mahasiswa KKN PPL Integratif  Sesuai dengan Tema yang diusung yaitu “penerapan ilmu pengetahuan dan pengamalan iman dan taqwa" maka diharapkan mahasiswa memperoleh pengalaman bersosialisasi dengan masyarakat tempat KKN dan belajar menekuni profesi keguruan ,sekolah tempat praktek PPL.

Seperti yang dikatakan oleh  Pak Lurah melalui seklur lurah penyengat rendah yuni, Beliau menyambut baik kedatangan mahasiswa IAIMA jambi dalam KKN PPL,dan berterimakasih karena menjadikan Kelurahan Penyengat Rendah sebagai Lokasi KKN/PPL, "katanya.

Dengan Harapan  semoga Mahasiswa/i bisa bersosialisasi, saling berkolaborasi dan bersinergi bersama masyarakat Kelurahan Penyengat Rendah dalam mengembangkan program kerja (Proker) yang telah direncanakan, " Harapnya. 

Lanjutnya, Mahasiswa juga diminta berkomunikasi dengan ketua Rukun Tetangga (RT) setempat dalam hal logistik sesuai kesepakatan dan lain sebagainya, "tutupnya.

Acara ini berisi penyerahan secara simbolik oleh DPL posko II (dua) dalam hal ini M. Ilham S.Ud.M.Ag  didampinggi oleh Wahyu Iskandar M. Pd,dan selaku penerima secara simbolik oleh kepala Lurah diwakili sekretaris lurah Yuni sendiri.

Setelah acara penyerahan/pelepasan selesai dilanjutkan dengan dokumentasi Bersama. 

"Usai acara penyerahan tersebut DPL langsung mengunjungi posko II (Dua) yang tidak jauh dari kantor kelurahan penyengat rendah kecamatan telanai pura. (Vovi/yuf/Fuad)